Sholat subuh berjamaah ini merupakan salah satu agenda rutin Polres Ketapang dalam menyambut Bulan Suci Ramadhan dimana selama bulan ramadhan, Kapolres bersama jajarannya juga menggelar beberapa kegiatan sosial seperti buka puasa bersama dengan anak panti dan santri, pembagian takjil gratis kepada warga, sambang warga dhuafa, penyaluran bansos, sholat tarawih bersama warga dan lainnya.
Ditambahkannya, dirinya berharap melalui kegiatan sholat subuh berjamaah, dapat memperkuat nilai-nilai keimanan setiap personel polres serta membangun sinergi yang harmonis antara aparat kepolisian dan warga. Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Ketapang turut memberikan tausiyah singkat tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan dengan tetap berpegang pada nilai-nilai Islam.
" Tentunya Kami ingin membangun kedekatan dengan masyarakat tidak hanya melalui tugas kepolisian, tetapi juga melalui kegiatan ibadah bersama. Dengan kebersamaan ini, kami berharap terjalin komunikasi yang baik sehingga masyarakat dapat lebih nyaman dalam menyampaikan aspirasi maupun permasalahan yang dihadapi," ujar Kapolres Ketapang.
Warga Desa Kali Nilam menyambut baik kegiatan ini dan berharap sinergi antara kepolisian dan masyarakat terus terjalin dengan baik.
" Kami merasa lebih dekat dengan bapak kepolisian. Kehadiran mereka di tengah-tengah kami memberikan rasa aman dan nyaman, komunikasi hangat seperti ini membuat tidak ada jarak antara kami " ungkap Bapak Jumhari, salah satu jamaah surau Nurul Iman.
Dengan adanya kegiatan ini, Kapolres berharap dapat tercipta hubungan komunikasi yang hangat dan lebih erat antara Polres Ketapang bersama masyarakat, sehingga dapat bersama-sama mewujudkan lingkungan yang kondusif, damai, dan religius. (Wid )
0 Komentar